Harmony Clean Flat Responsive WordPress Blog Theme

Kenapa Harus Membeli Macbook

11:32 AM Unknown 0 Comments Category :


MacBook adalah seri komputer jinjing Macintosh yang dibuat oleh Apple Inc. dari awal tahun 2006 hingga akhir tahun 2011. MacBook diperkenalkan pada bulan Mei 2006, menggantikan seri iBook G4 dan PowerBook 12-inci, sekaligus sebagai bagian transisi Apple dari prosesor PowerPC ke Intel. MacBook adalah bagian dari keluarga MacBook sebagai komputer rendahan, dengan target pasar konsumen dan pendidikan.[3] MacBook adalah komputer Macintosh yang paling laris dalam sejarah.

Berikut adalah kelebihan dari Macbook yang telah saya rasakan saat menggunakannya:

1. Eksklusif

Kelebihan dari produk Apple adalah faktor eksklusifnya. Karena tidak banyak orang yang menggunakan Apple, maka pasti ada kebanggaan tersendiri ketika seseorang membeli produk Apple. Faktor eksklusif ini membuat produk Apple banyak dicari meskipun dijual dengan harga selangit. Produk yang jarang dijual dan desainnya yang kokoh serta elegan adalah kelebihan dari laptop Macbook. Hal ini dapat membangkitkan kepercayaan diri pengguna Apple karena telah memiliki produk yang keren. Kesan yang keren dan tampil menonjol adalah tujuan Apple dalam memasarkan produk-produknya.

2. Tidak Ada Virus

Apa masalah pertama yang Anda hadapi ketika menjalankan laptop? Ya, salah satu masalah krusial yang biasa dialami adalah adanya virus yang mengganggu laptop. Namun Anda  tidak perlu khawatir jika membeli produk Macbook ini karena laptop Anda akan bebas dari virus. Jika produk lain harus memasang perangkat antivirus lalu memindai laptop agar terbebas dari virus, maka Anda tidak perlu melakukan hal tersebut kepada Macbook. Anda bebas memasang perangkat apapun tanpa takut terkena virus.

3. Fungi dan Fitur

Fungsi dan fitur yang ditawarkan oleh berbagai jenis laptop Macbook seperti Macbook Air, Macbook Pro, Mac, maupun New Macbook jauh lebih banyak daripada produk lain. Hal ini bisa menjadi pertimbangan Anda pula dalam membeli laptop.

4. Tahan Lama

Siapa yang tidak mau jika semua perangkat elektronik yang Anda miliki dapat bertahan lama? Jika Anda mencari laptop yang awet, makaMacbook adalah jawabannya. Semua bahan yang digunakan dalam produk-produk Apple adalah bahan-bahan terbaik. Oleh karenanya, wajar saja jika harganya mahal dan daya tahannya jauh lebih baik.

5. Lebih Cepat

Jika Anda menginginkan proses sleep maupun wake yang cepat, maka tidak diragukan lagi bahwa Anda harus membeli Macbook. Ketika menjalankan berbagai macam aplikasi pun akan jauh lebih lancar, cepat, dan halus.
Dari kesemua alasan tersebut, maka wajar-wajar saja jika banyak orang yang tertarik untuk memiliki laptop buatan Apple. Dengan segala kelebihan yang dimilikinya, Mac adalah salah satu produk Apple yang memiliki kesan keren, eksklusif, dan harga yang mahal. OS yang digunakan pun ramah digunakan. Belum lagi track pad yang besar, nyaman digunakan, sistem penerangan otomatis yang disesuaikan dengan kondisi cahaya disekitarnya, layar LCD dengan resolusi tinggi, serta bahan-bahan yang ramah lingkungan adalah kelebihan-kelebihan yang akan Anda dapatkan ketika membeli laptop buatan Apple. Tertarik membeli Mac?

RELATED POSTS

0 comments